PEKALONGAN TIMUR (08/01/2025) | Dalam rangka menjaga kelestarian kawasan hutan serta mencegah terjadinya gangguan keamanan hutan (gukamhut), Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Bawang, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Pekalongan Timur, melaksanakan kegiatan pengamanan hutan bersama Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), Rabu (07/01).
Kegiatan pengamanan hutan tersebut dilaksanakan melalui patroli bersama di wilayah kerja BKPH Bawang yang melibatkan jajaran Perhutani dan anggota LMDH setempat. Patroli bersama ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi antara Perhutani dan masyarakat desa hutan dalam menjaga keamanan dan kelestarian kawasan hutan dari berbagai potensi pelanggaran, seperti pencurian kayu, perambahan kawasan, maupun aktivitas ilegal lainnya.
Administratur KPH Pekalongan Timur melalui Kepala BKPH Bawang, Sugiarto, menyampaikan bahwa keterlibatan LMDH dalam kegiatan pengamanan hutan merupakan bentuk nyata kolaborasi antara Perhutani dan masyarakat sekitar hutan. Keamanan hutan tidak dapat dilaksanakan sendiri oleh Perhutani, tetapi membutuhkan peran aktif masyarakat desa hutan. Melalui patroli bersama ini, kami berharap tercipta rasa memiliki dan tanggung jawab bersama dalam menjaga kawasan hutan, ujarnya.
Ia menambahkan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya preventif untuk menekan terjadinya gangguan keamanan hutan sekaligus meningkatkan komunikasi dan koordinasi di lapangan.
Sementara itu, perwakilan LMDH, Narko, menyampaikan komitmennya untuk terus mendukung upaya Perhutani dalam menjaga dan mengamankan kawasan hutan. Menurutnya, keberadaan hutan yang aman dan lestari akan memberikan manfaat berkelanjutan bagi masyarakat desa hutan.
Melalui kegiatan pengamanan hutan bersama ini, Perum Perhutani KPH Pekalongan Timur berharap sinergi dengan LMDH dapat terus terjalin dengan baik sehingga keamanan kawasan hutan tetap terjaga dan kelestarian hutan dapat dipertahankan secara berkelanjutan. (Pkt/Ran)
Editor: Aris
Copyright © 2026